Angin Malam

Ananda Puteri TR

Angin Malam

Apa yang dipikirkan tentang angin malam? Kalau menurut versi aku sendiri, angin malam merupakan angin yang berhembus di malam hari, saat malam belum larut, saat langit memang sudah terlihat gelap, terasa dari dekat jendela ruangan. Angin malam sungguh kadang dibutuhkan untuk suhu udara yang panas atau agak panas. Menggoyangkan daun-daun di pohon-pohon, terasa sejuk di mata dan terasa sejuk di pori-pori kulit. Angin malam dibutuhkan saat badan terasa gerah, meski sudah terkena air keran di kamar mandi ketika mandi. Angin malam sungguh diperlukan untuk membuat suasana terasa tenang dan nyaman. 

Angin malam yang terasa tidak enak di badan juga ada, ketika angin berhembus terlalu kencang dan menyebarkan debu-debu di jalan sehingga membuat mata kelilipan. Angin malam yang terlalu kencang juga kurang baik ketika sedang berada di perjalanan saat naik kendaraan bermotor, karena bisa menyebabkan suhu tubuh terlalu dingin atau bisa saja menjadi demam. 

Angin malam yang baik adalah angin malam yang berhembus perlahan dan lembut terasa di pori-pori kulit, sehingga membuat kenyamanan untuk tubuh manusia, seperti angin semilir atau sepoi-sepoi. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bakso (Makanan Berat atau Cemilan berat?)

Nasi Goreng Dibeli di Pedagang Kaki Lima

Puisi: Ketika Aku Merasa Pilu